Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri kemungkinan akan tinggal di Batutulis Bogor, Jawa Barat menandakan Putri Bung Karno itu akan mengawasi Presiden Jokowi.
“Kalau benar Megawati akan tinggal di Bogor menandakan Jokowi akan tetap dikendalikan dan dianggap sebagai petugas partai,” kata Direktur Eksekutif Indonesia for Democracy and Justice (IDJ), R Mubarrod kepada
intelijen, Selasa (24/2).
Menurut Mubarrod, Megawati tidak akan melepaskan begitu saja Jokowi keluar dari PDIP karena tahu popularitasnya masih tinggi.
“PDIP juga realistis, untuk meraih kekuasaan lagi perlu orang yang populer seperti Jokowi. Walaupun dalam beberapa hal PDIP itu mengkritik Jokowi,” jelas Mubarrod.
Kata Mubarrod, sikap yang ditunjukkan Megawati itu justru akan memunculkan perlawanan dari relawan.
“Justru relawan Jokowi yang tidak suka dengan gaya politik Megawati. Tidak menutup kemungkinan ada skenario Jokowi akan berpindah ke partai baru,” pungkasnya.
Sebagaimana diberitakan, politikus PDIP Masinton Pasaribu mengatakan, Megawati Soekarnoputri akan tinggal di Batutulis, Bogor, Jawa barat.
Masinton mengungkapkan, Presiden RI ke-5 itu memiliki tiga rumah, di antaranya di Teuku Umar Jakarta Pusat, Kebagusan Jakarta Selatan, dan di Batutulis.
“Jauh sebelum pak Jokowi tinggal di Bogor, bu Mega sudah sering tinggal di Batutulis,” paparnya, Senin (23/2).
Masinton menilai publik terlalu sensitif terhadap berbagai isu politik. Maka wajar saja jika rencana kepindahan Megawati ke Bogor juga dikaitkan dengan Jokowi. [intelijen]