Ya, "mulutmu adalah harimaumu". Begitulah peribahsa mengajarkan kita agar hati - hati dalam berbicara. Apalagi jika bicara di depan publik dan terpublikasi oleh media.
Karena sebut pola pikir orang Indonesia seperti kolonial, menteri Anies Baswedan pun dihujani kritik dari para netizen.
Seperti dilansir laman
Viva, Anies Baswedan, menilai, cara berpikir masyarakat Indonesia masih seperti orang kolonial penjajah seperti dulu.
Hal itu diungkapkan Anies, lantaran masyarakat Indonesia hanya berpikir mengenai bagaimana terus menggali sumber daya alam. Dan melupakan mempersiapkan sumber daya manusia yang berkualitas, untuk menjadi tenaga ahli untuk mengolah sumber daya alam.
"Sampai saat ini orang kita menganggap kita masih kaya minyak. Sebenarnya kita masih berpikir seperti kolonial. Yang dipikirkan hanyalah sumber daya alamnya, manusianya tidak dipikirkan," ujarnya di The Energy Building Jakarta, Sabtu, 14 Maret 2015.
Terlepas benar atau salah penyataan Anies diatas, para netizen pun ramai yang berikan kritik dalam bentuk komentari di media sosial. Sepertinya banyak netizen yang tak sepakat dengan pernyataan Anies tersebut. Berikut beberapa komentar netizen yang berhasil di rangkum dari laman
Facebook (15/3).
Wdodo Kusumo: "sama dg yg ngumung n pesidennya.... cqra kolonisl d terapkn d era skr... rezim jokampret...."
Uki Madiu: "termasuk presiden jokowi wapres beserta menteri semua... terutama yg ngomong"
Ardi Rahman Fuady: "daripada loe liberal nis.....nis....ngaca..."
Himawan Sutanto : "Sebenarnya dia lagi ngomongin kebijakan bosnya yang kaya jaman kolonial..."
Kangsa Dewa : "Yg penjejeh ki ya Joko Wi ,Dan anes bass bethot presidenmu belanda suka ngambil upeti/pajak dari petani/rakyat kcl skrg joko wi presidenmu Majeki bakul gudeg."
Olez Ahahaha : "bilangin diri sendiri...Mentri pembodohan ni bkn mentri pendidikan.."
Ghaniyya Nurmadina : "Anies baswedan........!!! Seorang yg terpelajar....orang intelek....pintar.....tp sayang....krn tdk punya dasar iman yg kuat ... Ya jadinya begini......Pinter keblinger.......Kekuasaan dan jabatan sdh mengalahkan segalanya......"
Sampai informasi ini diturunkan, tampaknya netizen masih terus berikan komentar kepada menteri Anies. Terlihat banyak dari netizen terlihat kesal dan tak terima dengan pernyataan Anies tersebut. [sal]